Hati adalah pusat yang ada pada diri seseorang. Hati menjadi pertimbangan baik tidaknya seseorang. Jika hati seseorang baik maka semuanya baik. Sebaliknya jika tidak maka tidak baiklah diri seseorang tersebut.
Salah satu hal yang menjadi hati menjadi buruk adalah adanya bisikan-bisikan buruk yang timbul dari setan. Oleh demikian Islam menganjurkan umatnya untuk membaca doa untuk menghilangkan bisikan buruk hati tersebut.
Disebutkan dalam Kitab Syarkh Hukm Al-Ghawsiyah karya Ahmad Ibn Ibrahim halaman 125, doa ini sebagaimana disebutkan dari pernyataan demikian:
اذا كثر عليك الخواطر والوساوس فقل: سبحان الملك الخلاق إن يشأ يذهبكم ويأت بخلق جديد وما ذلك على الله بعزيز.
Jika kamu banyak mengalami bisikan buruk dan waswas, maka ucapkanlah; Subhaanal malikil khollaaq. Iyyasya’ yudzhibkum wa ya’ti bi kholqin jadiid, wa maa dzaailika ‘alallaahi bi ‘aziiz.
Jadi jelas, doa yang perlu kita baca untuk menghilangkan bisikan hati yang buruk adalah sebagai berikut:
سُبْحَانَ اْلمَلِكِ اْلخَلاَّقِ إِنْ يَشَأْ يُذْهِبْكُمْ وَيَأْتِ بِخَلْقٍ جَدِيْدٍ وَمَا ذَلِكَ عَلَى اللهِ بِعَزِيْز.
Subhaanal malikil khollaaq. Iyyasya’ yudzhibkum wa ya’ti bi kholqin jadiid, wa maa dzaailika ‘alallaahi bi ‘aziiz.
Artinya: Maha Suci Dzat Yang Merajai dan Yang Menciptakan. Jika Dia berkehendak, niscaya Dia membinasakan kalian dan mendatangkan makhluk yang baru. Dan, yang demikian itu tidak sukar bagi Allah.
Surat Ibrahim Ayat 19
أَلَمْ تَرَ أَنَّ ٱللَّهَ خَلَقَ ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلْأَرْضَ بِٱلْحَقِّ ۚ إِن يَشَأْ يُذْهِبْكُمْ وَيَأْتِ بِخَلْقٍ جَدِيدٍ
Arab-Latin: A lam tara annallāha khalaqas-samāwāti wal-arḍa bil-ḥaqq, iy yasya` yuż-hibkum wa ya`ti bikhalqin jadīd
Artinya: Tidakkah kamu perhatikan, bahwa sesungguhnya Allah telah menciptakan langit dan bumi dengan hak? Jika Dia menghendaki, niscaya Dia membinasakan kamu dan mengganti(mu) dengan makhluk yang baru,
Referensi : https://tafsirweb.com/4065-surat-ibrahim-ayat-19.html
Semoga Allah SWT menjauhkan kita dari bisikan-bisikan buruk yang akan mengotori hati kita. Amin.[
0 komentar:
Posting Komentar